Salam hangat untuk para pembaca dan pengguna software akuntansi dimanapun anda berada, masih bersama saya diwebsite simpletutorial123, dikesempatan ini saya ingin membahas tentang bagaimana cara mengatur setingan kertas untuk ukuran HalfLetter, mungkin diantara beberapa sobat pembaca sekalian ada yang belum tahu atau lupa dengan cara seting kertas HalfLetter.

Baiklah mari sama-sama kita review kembali tentang bagaimana cara seting HalfLetter;
Langkah pertama silahkan sobat masuk ke menu Device and Printer, jika sobat pembaca adalah pengguna windows 10, sobat bisa cari dikolom search, dengan mengetikkan device and printer/printer and fax atau ketik control panel dahulu, baru pilih device and printer/printer and fax.
untuk kolom search bisa sobat lihat pada gambar dibawah ini.

Kolom Search Windows 10

Namun jika sobat adalah pengguna windows 7 akan lebih mudah bagi sobat untuk menemukan device and printers, sobat tinggal tekan tombol menu maka sobat akan langsung menemukannya, lihat gambar berikut.

kolom Device and printers windows 7

Nah untuk Setingannya adalah sebagai berikut:
Silahkan pilih jenis printer yang akan digunakan untu ngeprint (cukup select aja / 1 x click)
Lihat menu dibagian atas ada print server properties, sobat klik.
centang "Create a new form".
Isi nama kertas baru dibagian form name, dalam hal ini silahkan ketik HalfLetter.
untuk Units silahkan sobat pilih English.
Width : 8.50in
Height: 5.50in
Kemudian sobat tnggal save dengan mengeklik tombol Save Form.

Cara seting kertas halfLetter

Atau untuk lebih detailnya silahkan sobat tonton video ini.


OK. Sekian dari saya, salam sukses selalu buat anda.

 

By simpletutorial123